276 Jamaah Calon Haji Pasaman Barat Siap Berangkat, M. Ihpan : Ini Perjalanan Spiritual Penuh Makna

Berita Minang124 Dilihat

UrangMinang.id, Pasaman Barat — Sebanyak 276 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), siap diberangkatkan ke Tanah Suci dalam dua kelompok terbang (kloter), menyusul pelepasan resmi oleh Wakil Bupati (Wabup) Pasbar, M. Ihpan, pada kegiatan manasik haji yang digelar di Aula Kantor Bupati Pasbar, hari Kamis, tanggal 8 Mei 2025.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni unsur Forkopimda yang terdiri dari Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pasbar, Rali Tasman, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan stakeholder terkait lainnya.

Dua Kloter, 245 Berangkat Lebih Awal

Menurut data resmi, kloter pertama yang terdiri dari 245 jama’ah, akan berangkat pada 15 Mei 2025, sementara kloter kedua sebanyak 31 jama’ah dijadwalkan terbang pada 30 Mei 2025. Seluruh JCH Pasbar tergabung dalam Kloter VIII Embarkasi Padang, yang akan diberangkatkan dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) menggunakan maskapai Lion Air pada 16 Mei 2025.

Simbolis : Jemaah Tertua dan Termuda Dilepas Langsung oleh Wabup

Dalam momen haru dan penuh kekhidmatan, M. Ihpan secara simbolis memasangkan kacu tanda pengenal kepada Rosmi (83 tahun), jemaah tertua dari Kecamatan Pasaman, dan M. Fadlan Zikra (18 tahun), jamaah termuda dari Jambak.

“Keberangkatan ini bukan hanya perjalanan fisik, tapi perjalanan spiritual. Ini adalah momen sakral yang membawa perubahan besar dalam hidup kita.” ujarnya.

Ia juga menyampaikan do’a dan harapan, agar seluruh proses ibadah jamaah berjalan lancar, aman, dan diberkahi Allah SWT. “Pasbar termasuk daerah dengan jemaah terbanyak setelah Padang dan Agam. Ini bukti kekuatan iman dan kesiapan spiritual masyarakat kita.” tambahnya.

Pesan Wabup : Jaga Kesehatan dan Doakan Tanah Kelahiran

M. Ihpan juga mengingatkan jama’ah untuk menjaga kesehatan, serta melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji dengan khusyuk dan sesuai tuntunan. Ia menekankan mengenai pentingnya manasik sebagai bekal ilmu dan keterampilan selama berada di Tanah Suci.

Ia menitipkan harapan kepada seluruh jama’ah, agar turut mendoakan kampung halaman, agar dijauhkan dari musibah, diberikan keamanan, dan kemakmuran.

Teknis Pemberangkatan JCH Pasbar

Kepala Kantor Kemenag Pasbar, Rali Tasman, menjelaskan bahwa pada hari keberangkatan, para jemaah akan berkumpul di Simpang Empat dan memasuki aula Kantor Bupati, mulai pukul 13.00 hingga 14.45 WIB. Kemudian, pada pukul 15.00 WIB, jemaah akan diberangkatkan ke Asrama Haji Padang menggunakan enam unit bus, didampingi oleh Bupati dan Kepala Kantor Kemenag.

“Kloter VIII terdiri dari 432 jemaah dari tiga daerah, yakni Pasaman Barat, Kota Padang, dan Padang Panjang.” ungkap Rali Tasman. (hai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *